AKP Maria Marpaung; “Sosialisasikan Prokes Dengan Cara Patroli Sepeda”

fokusliputan.com_ Kegiatan patroli sepeda ini dipimpin langsung Kasubbag Humas Polres Padang Sidempuan AKP Maria Marpaung, SE MM. Kegiatan Patroli dilaksanakan dengan sambang dan tatap muka, berdialog dengan pengemudi Betor dan para pedagang serta masyarakat. 

Sekaligus menyapa situasi Kamtibmas ditengah-tengah masyarakat dan beri himbauan protokol kesehatan Pemerintah dalam masa Pandemi Covid-19 menuju Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB).

Klik Vidio : 

Patroli Sepeda, Polres Padang Sidempuan Sumatera Utara, Sosialisasikan Prokes. Demi terciptanya rasa aman bagi warga Padang Sidempuan Sumatera Utara,- untuk melaksanakan aktivitas sehari-hari dan terjalinnya komunikasi antara polri dengan masyarakat demi terwujudnya Kamtibmas yang kondusif, Polres Padang Sidempuan Sosialisasikan Prokes denga cara Patroli Sepeda, Kamis (18/02/2020).

Dalam hal ini, Kapolres Padang Sidempuan AKBP Juliani Prihartini, SIK.MH melalui Kasubbag Humas Polres Padang Sidempuan AKP Maria Marpaung, SE.MM kepada fokusliputan.com mengatakan ; Kegiatan Patroli Sepeda untuk mensosialisasikan Protokol Kesehatan (Prokes) yang dianjurkan oleh pemerintah, dan kegiatan ini juga untuk menjaga Kamtibmas yang kondusif.

Lanjut Maria Marpaung; memberi Himbauan kepada masyarakat agar tetap menggunakan Masker bila keluar rumah, rajin mencuci tangan pada air yang mengalir menggunakan sabun dan jaga jarak, dan kegiatan ini kita lakukan dengan Humanis supaya komunikasi yang baik selalu terjalin dengan masyarakat kita di Kota Padang Sidempuan ini.

Salah satu sasaran kita adalah kepada masyarakat penerima BLT dari pemerintah di kantor pos, selain sosialisasikan Prokes kita juga membagikan dan memakaikan masker kepada masyarakat penerima BLT yang tidak memakai masker dan melakukan penyemprotan Hansanitizer langsung kepada tangan masyarakat penerima BLT. 

Diinformasikan; adapun rute patroli sepeda ini, Polres Padang Sidempuan, Simpang Kantor Camat Padang Sidempuan Utara - Jalan Sudirman, Kantor Pos - Jalan Patrice Lumuba, Jalan Dr.Wahidin. Pasar Jalan Thamrin, Jalan H.Agus Salim - Jalan Sudirman, Jalan Diponegoro - Jalan Serma Lian Kosong dan kembali ke Mako Polres Padang Sidempuan.

Kegiatan ini merupakan perintah Kapolres Padang Sidempuan AKBP Juliani Prihartini, SIK.MH Selain untuk menjaga Kamtibmas yang kondusif sosialisasi ini juga untuk meningkatkan disiplin masyarakat Kota Padang Sidempuan untuk selalu mematuhi Prokes seperti yang dianjurkan oleh Pemerintah, jelas Kasubbag Humas Polres Padang Sidempuan AKP Maria.

FOKUS LIPUTAN FOTO: 

Posted By : Rahmat Efendi Nasution







www.fokusliputan.com