Polsek Sibolga Selatan Laksanakan Sholat Taraweh Dan Tadarus Bersama Warga

fokusliputan.com_  Dalam rangka menyambut dan mengisi Bulan Suci Ramadhan 1446 H / Tahun 2025 M, 


Polsek Sibolga Selatan Polres Sibolga melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan di Masjid Al-Jamil Sibolga Jalan MS. Sianturi Kelurahan Aek Habil Kecamatan Sibolga Selatan, Kota Sibolga. Kegiatan ini bertujuan untuk memotivasi Umat Islam dalam menjalankan Ibadah Ramadhan 1446 H, dalam rangka silaturahmi antar umat Islam serta mempererat hubungan antara Kepolisian dan Masyarakat, Senin (10/03/2025). 

Kapolres Sibolga AKBP Achmad Fauzy, SH, SIK, MIK, melalui Kapolsek Sibolga Selatan AKP Pennedi Sihotang, SH, menjelaskan kegiatan Safari Ramadhan merupakan kegiatan positif yang dilakukan Umat Islam dalam mendapatkan keberkahan selama Bulan Suci Ramadhan. Melalui kegiatan Safari Ramadhan ini Umat Islam khususnya Personil Polsek Sibolga Selatan Polres Sibolga dapat saling bersilaturahmi antara Umat Muslim dalam menjalankan Ibadah Bulan Suci Ramadhan. Kegiatan Safari Ramadhan ini dilaksanakan berdasarkan Undang-undang No. 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia serta Surat Perintah Kapolres Sibolga Nomor: Sprin / 273 / III / OPS.4.5 / 2025 / Binmas, tanggal 4 Maret 2025, tentang tugas Personil Polres Sibolga untuk melaksanakan kegiatan tersebut pada hari Senin, 10 Maret 2025, jelas Kapolsek. 

Kegiatan dimulai pada pukul 19.30 WIB hingga selesai, bertempat di Masjid Al-Jamil Sibolga. Safari Ramadhan melaksanakan Sholat Taraweh berjemaah dan selanjutnya membaca Ayat-Ayat Suci Alquran (Tadarus), dihadiri oleh sejumlah Personil Polsek Sibolga Selatan Polres Sibolga, beserta jajaran dan sejumlah anggota lainnya. Kegiatan ini melibatkan Personil Polsek Sibolga Selatan yang terlibat langsung dalam kegiatan Sholat Taraweh dan Tadarusan.

Kegiatan Safari Ramadhan ini memiliki beberapa tujuan utama, antara lain untuk memotivasi Umat Islam agar lebih tekun dalam beribadah selama bulan Ramadhan 1446 H / Tahun 2025 M, meningkatkan amal kebaikan, memperbaiki akhlak, memperkuat pemahaman keagamaan, serta mempererat kedekatan antara Penyuluh Agama dan Masyarakat.

Pelaksanaan kegiatan Safari Ramadhan Polres Sibolga berlangsung dengan aman, lancar, dan kondusif, serta berakhir pada pukul 22.00 WIB. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan berkah bagi seluruh masyarakat Kota Sibolga selama Bulan Suci Ramadhan 1446 H / Tahun 2025 M ini.

(Sumber Humas Polres Sibolga).

Kapolsek Sibolga Sambas, Sholat Taraweh Berjemaah Dan Berikan Kultum

fokusliputan.com_ Kapolsek Sibolga Sambas Polres Sibolga, IPTU Yuna H. Gultom, S.H., M.H., bersama dengan Ps. Kanit Binmas Polsek Sibolga Sambas


 BRIPKA Surya, melaksanakan kegiatan Shalat Isya dan Shalat Taraweh berjamaah di Masjid AL-ISTIQAMAH, Kota Sibolga di Jalan SM. Raja Kelurahan Pancuran Bambu Kecamatan Sibolga Sambas Kota Sibolga. Kegiatan ini juga dilengkapi dengan pemberian Kultum kepada masyarakat yang hadir untuk melaksanakan ibadah bersama, Senin (10/03/2025), Pukul 19.50 WIB. 

Kegiatan ini sebagai bagian dari kegiatan keagamaan, Kapolsek Sibolga Sambas dan Ps. Kanit Binmas Polsek Sibolga Sambas turut memberikan Tausiyah mengenai "Dosa Besar Terkait dengan Fitnah dan Ghibah." Tausiyah ini disampaikan untuk mengingatkan Masyarakat akan pentingnya menjaga lisan dan hati agar tidak terjerumus dalam dosa yang dapat merusak keharmonisan sosial.

Imam yang memimpin jalannya Shalat Isya dan Taraweh berjamaah adalah Ustad Zulkifli Tanjung. Selain itu, kegiatan ini juga didampingi oleh Kepala Lingkungan V Kel. Pancuran Bambu, Bapak Syahril Siregar. Kegiatan berlangsung khusyuk dan penuh kedamaian.

Kegiatan shalat berjamaah dan Kultum tersebut berakhir pada pukul 21.30 WIB dengan berjalan lancar dan aman, diharapkan dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, sekaligus memperkuat semangat kebersamaan dalam menjalankan ibadah di bulan Ramadhan.

(Sumber Humas Polres Sibolga).

Dukung Ketahanan Pangan Masyarakat Kapolres Sibolga Dan PJU Polres Sibolga Panen Ikan Lele

fokusliputan.com_ Dalam upaya mendukung Ketahanan Pangan Masyarakat


Polsek Sibolga Sambas Polres Sibolga menggelar kegiatan panen Ikan Lele di Yayasan RBM HEPATA HKBP Sibolga Julu, Kelurahan Angin Nauli Kecamatan Sibolga Utara, Kota Sibolga. Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa, 11 Maret 2025, mulai pukul 13.30 WIB hingga selesai.

Acara Panen Ikan Lele ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, di antaranya Kapolres Sibolga AKBP Achmad Fauzy, S.H., S.I.K., M.I.K., Kapolsek Sibolga Sambas IPTU Yuna Gultom, S.H., M.H., serta perwakilan dari Camat Sibolga Utara, Kepala Lingkungan 1 Angin Nauli, dan Tokoh Masyarakat setempat. Selain itu, turut hadir pula jajaran Polsek Sibolga Sambas, termasuk Kasium Polsek IPDA Heri B. Siagian, serta Bhabinkamtibmas dan beberapa perwakilan dari Dinas Perikanan.

Dalam kegiatan tersebut, hasil Panen Ikan Lele yang diperoleh diserahkan kepada Yayasan RBM HEPATA HKBP Sibolga Julu sebagai bagian dari bentuk kepedulian terhadap Masyarakat kurang mampu. Selain itu, sebagian hasil panen juga dibagikan kepada Masyarakat sekitar untuk menunjang Ketahanan Pangan mereka. 

Kapolsek Sibolga Sambas IPTU Yuna Gultom mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kepolisian untuk mendukung Ketahanan Pangan di wilayah Sibolga, serta sebagai langkah pemberdayaan masyarakat melalui pemanfaatan potensi lokal. "Kegiatan ini tidak hanya sebagai wujud kepedulian sosial, tetapi juga sebagai bentuk penguatan kerjasama antara pihak Kepolisian dan Masyarakat dalam menjaga ketahanan pangan yang berkelanjutan," kata IPTU Yuna.

Selain itu, Kapolres Sibolga AKBP Achmad Fauzy juga mengapresiasi kegiatan ini dan berharap dapat menjadi contoh bagi Masyarakat lainnya untuk meningkatkan kemandirian dalam bidang pangan, terutama dalam memanfaatkan potensi yang ada di sekitar mereka.

Rencananya, setelah Panen Ikan Lele ini, bibit ikan lele baru akan segera dimasukkan kembali ke dalam kolam untuk memperbaharui populasi ikan lele dan menjaga kelangsungan Program Ketahanan Pangan ini.

Kegiatan ini berjalan dengan aman dan kondusif, serta mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat yang sangat mengapresiasi bantuan yang diberikan.

(Sumber Humas Polres Sibolga).

Tim Opsnal, Sat Reskrim Polres Sibolga Tangkap Curanmor

fokusliputan.com_ Tim Opsnal Sat Reskrim Polres Sibolga berhasil mengungkap


kasus tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (curanmor) roda dua yang terjadi di Kota Sibolga. Kasus ini bermula pada hari Minggu, 9 Maret 2025, sekitar pukul 20.00 WIB, ketika seorang warga, Rasman Marbun, memarkirkan sepeda motor Yamaha Vixion dengan Nomor Polisi BB 6183 NM di area parkir Rumah Sakit Umum F.L Tobing Sibolga. Namun, pada Senin, 10 Maret 2025, sekitar pukul 04.00 WIB, sepeda motor tersebut hilang dari lokasi parkir.


Rasman Marbun yang merasa dirugikan atas kejadian ini langsung melaporkan kasus tersebut ke Polres Sibolga. Laporan polisi tercatat dengan nomor LP/B/37/III/2025/SPKT/POLRES SIBOLGA/POLDA SUMATERA UTARA, yang kemudian diteruskan dengan penyelidikan oleh Tim Opsnal Sat Reskrim Polres Sibolga.

Pada Senin, 11 Maret 2025, sekitar pukul 17.30 WIB, Tim Opsnal yang dipimpin oleh IPTU Pasma Pasaribu, S.E., M.M., menerima informasi bahwa pelaku pencurian sedang berada di Desa Sikoran, Kecamatan Danau Paris, Kabupaten Aceh Singkil. Berdasarkan informasi tersebut, pelaku yang juga diketahui mencuri minyak milik warga setempat telah diamankan oleh warga. 

Tim Polres Sibolga yang berkoordinasi dengan Polsek Manduamas Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) berhasil mengamankan pelaku dan barang bukti di Mako Polsek Manduamas. Tersangka, yang diketahui berinisial FSH (26) Tahun asal Kabupaten Simalungun, kemudian dibawa ke Mako Polres Sibolga untuk proses lebih lanjut. 

Barang bukti yang berhasil diamankan antara lain sepeda motor Yamaha Vixion dengan nomor polisi BB 6183 NM, fotokopi BPKB dan STNK sepeda motor, serta kunci sepeda motor.

Polres Sibolga saat ini terus memproses kasus ini sesuai dengan hukum yang berlaku di Indonesia.

(Sumber Humas Polres Sibolga).

Ramadhan Penuh Berkah, Kapolres Sibolga Bagikan Takjil Bersama Bhayangkari

fokusliputan.com_ Kapolres Sibolga dan Personil Polsek Sibolga Sambas Polres Sibolga serta Bhayangkari Ranting Sibolga Sambas


Melaksanakan kegiatan Bakti Sosial berupa pembagian Takjil kepada Warga di Jalan Raya dan Kepada Warga yang kurang mampu di Kota Sibolga pada hari Selasa 11 Maret 2025. Kegiatan ini digelar dalam rangka menyambut dan merayakan Bulan Suci Ramadhan 1446 H / Tahun 2025 M.

Bertempat di Jalan Thamrin Kelurahan Kota Baringin Kecamatan Sibolga Kota, Kota Sibolga. Kegiatan dimulai pada pukul 17.00 WIB hingga selesai. Pembagian Takjil ini ditujukan kepada warga masyarakat yang kurang mampu, terutama mereka yang tengah berpuasa dan membutuhkan Takjil untuk berbuka puasa.

Kapolres Sibolga AKBP Achmad Fauzy, SH, SIK, MIK, melalui Kapolsek Sibolga Sambas IPTU Yuna H. Gultom, SH, MH, menjelaskan kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara Polri, khususnya Polsek Sibolga Sambas Polres Sibolga, dengan masyarakat, sekaligus sebagai wujud kepedulian terhadap sesama di bulan penuh berkah ini. Tak hanya itu, kegiatan ini juga menjadi simbol empati kepada umat Muslim yang sedang menjalankan Ibadah Puasa.

Beberapa Personil Polsek Sibolga Sambas Polres Sibolga yang turut serta dalam kegiatan berbagi Takjil tersebut antara lain Kapolsek Sibolga Sambas IPTU Yuna H. Gultom, SH, MH, Kasium Polsek Sibolga Sambas IPDA HB. Siagian, serta sejumlah anggota lainnya. Tak ketinggalan, Ibu-Ibu Bhayangkari Pengurus Ranting Sibolga Sambas juga ambil bagian dalam menyukseskan acara ini.

Adapun sasaran penerima Takjil kali ini meliputi Pengemudi Beca Bermotor, Pengemudi Angkutan Umum, petugas kebersihan, pemulung, serta warga lainnya yang melintas di lokasi pembagian Takjil.

Kegiatan Bakti Sosial ini berlangsung dengan aman, lancar, dan kondusif hingga pukul 18.00 WIB, yang menandakan bahwa Masyarakat sangat antusias dan merasa terbantu. Polres Sibolga berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat, khususnya bagi umat Muslim yang menjalankan ibadah puasa, serta memperkuat rasa kebersamaan di tengah masyarakat.

(Sumber Humas Polres Sibolga).