Di Pelabuhan Perikanan Nusantara Sibolga,Telah Ditemukan Mayat ABK Warga Ulujami Pemalang Jawa Tengah

fokusliputan.com_SIBOLGA

Telah ditemukan  mayat, korban atas nama Taruno (laki-laki)) umur 35 tahun, pekerjaan ABK KM Samudera Sukses I , yang diketahui beralamat Dusun Sidomulyo Kel. Pesantren Kecamatan Ulujami Kabupaten Pemalang Jawa Tengah.


Kepada wartawan, Kapolres Sibolga AKBP Edwin H Hariandja,SIK,MH didampingi Kasat Polair AKP M Sihombing,SH melalui Ksb Humas Iptu R.Sormin,S.Ag menerangkan kesimpulan sementara ,bahwa korban diduga meninggal karena sakit namun tetap kita mintakan Ver untuk mengantisipasi hal yang tidak kita inginkan. 

Abang korban bernama Tasori dan Rohmani telah membuat pernyataan untuk tidak di Atopsi dan menerima keadaan yang sebenarnya. Dokumen Kapal masih diamankan namun belum dilakukan penyitaan dan upaya Penyilidikan masih tetap dilakukan. 

Lanjut Humas Polres, dalam keterangan tertulisnya,  diinformasikan waktu kejadian, hari Jumat tanggal 14 Desember 2018 sekitar pukul 13.00 wib. Tkp nya terletak pada # 92 " - 56"00' BT dan 01" -  40" - 00' LU atau 190 Myl arah Barat dari Pulau Nias Sumatera Utara perairan Samudera Hindia. Ditemukan pada hari Rabu tanggal 19 Desember 2018 sekitar pukul 05.00 wib saat Km. Samudera Sukses I Gt.200 No. 8531 yang sedang bersandar di Pelabuhan Perikanan Nusantara Sibolga. 


Adapun kronologisnya, pada hari Rabu tanggal 19 Des 2018 sekitar pukul 05.00 wib, Kapal penangkap ikan Km. Samudera Sukses I Gt.200 No. 8531 bersandar di Pelabuhan Perikanan Nusantara Sibolga dan membawa mayat Abk atas nama Taruno dan kemudian mengeluarkan mayat dari Ruang Pendingin (Cool Stroge) yang kondisi dalam keadaan kaku mayat dan kemudian pers Polair membawa ke Rumah Sakit Pandan Tapanuli Tengah guna pemeriksaan Ver. 

Petugas telah melakukan upaya dan tindakan dengan melakukan pemeriksaan introgasi kepada Nahoda dan Abk , yakni Andi als Atien menerangkan bahwa korban meninggal karena sakit. Turah selaku mualim I menerangkan korban dalam keadaan Sakit.  Berdasarkan hasil cek dan pemeriksaan, mayat belum ditemukan tanda tanda yang mencurigakan.