Polres Tapteng Tetap Gencar, “Tindak Pengguna Kenderaan Pakai Knalpot Blong”

fokusliputan.com_Hingga kegiatan razia gabungan bersama TNI-Polri, Sabtu, 17 April 2021 dipimpin Kabag Ops Kompol Yengki Deswandi SH, berhasil mengamankan puluhan kendaraan pengguna knalpot blong dari beberapa lokasi.

Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat diwilayah Kabupaten Tapanuli Tengah Sumatera Utara dari bisingnya suara kenderaan yang menggunakan Knalpot blong/racing (tidak Standard).

Dalam hal ini, Kapolres Tapteng AKBP Nicolas Dedy Arifianto, SH.SIK,MH memerintahkan jajarannya untuk melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dalam Rangka Bulan Suci Ramadhan 1442 H Tahun 2021 meliputi Patroli dan Pengamanan umat yang melaksanakan Ibadah.

Dan mengantisipasi balapan liar di wilayah Tapanuli Tengah, serta penertiban knalpot blong yang mengganggu masyarakat. Data dari lapangan bahwa masih banyaknya  pengendara motor di wilayah Tapteng (Tapanuli Tengah) yang memakai knalpot blong, yang menimbulkan kebisingan,- sangatlah mengganggu kenyamanan dan ketentraman masyarakat. Dimana saat ini masyarakat Tapteng khususnya Umat Muslim yang sedang melaksanakan Ibadah.

Sebelumnya diinformasikan; sebelum memasuki bulan suci Ramadhan Polres Tapteng juga sudah melaksanakan Razia knalpot blong ini, namun masih ada saja yang menggunakannya dan Kapolres memerintahkan personilnya untuk tidak henti melakukan penindakan terhadap pengendara yang menggunakan Knalpot blong, apalagi sekarang Polres Tapteng sedang melaksanakan OPS Keselamatan Toba-2021, yang mana sasarannya juga kenderaan yang memakai Knalpot blong dan sudah ada beberapa yang di tindak dan diamankan.

Dengan adanya penindakan terhadap pengendara yang menggunakan knalpot blong oleh Polres Tapteng, kiranya dapat membuat rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dan juga membuat efek jera bagi pengendara atau pemilik kenderaan yang menggunakan Knalpot blong, dan dengan adanya penindakan ini, bagi masyarakat yang beragama Islam dapat melaksanakan kegiatan Ibadahnya dengan nyaman.

Selanjutnya; Kapolres Tapteng juga berharap partisipasi dari masyarakat dalam memberikan informasi dan diharapkan  berperan aktifnya  dalam menghimbau atau mengingatkan keluarga, saudara atau yang ada di lingkungannya agar tidak memakai Knalpot blong karena dapat mengganggu ketentraman dan keamanan masyarakat, ujar Humas Polres Tapteng AKP Horas Gurning mewakili Polres Tapteng kepada wartawan.

fokusliputan.com/BetaSImatupang