JAMIL: BAPAK AKBAR TANJUNG CERMIN INSPIRASI

fokusliputan.com_SIBOLGA

Disela-sela acara pelantikan Siswa/i SMA Negeri 1 Plus Matauli Tapanuli Tengah, Jamil Zeb Tumori,SH,MAP mengaku banyak belajar dari Bapak Akbar Tanjung, sosok yang sempat menjadi Ketua DPR-RI 1999-2004, sungguh menginspirasi Jamil, semoga kelak bisa mendapatkan pencapaiannya yang luar biasa seperti beliau.


Pak Akbar bertanya apakah Jamil masih pimpinan DPRD? Jamil mengaku bahwa menjumpai bapak ini adalah salah satu amanah masyarakat Kota Sibolga. Bapak Akbar, guru yang nyata prestasi dan telah mengindonesia kiprahnya. Bapak Akbar membawa marwah Sibolga-Tapanuli Tengah yang kita banggakan.

Kemudian beliau setuju, bahwa gerakan sosialis dan kemasyarakatan sangat fundamental untuk dilakukan karena urgensinya masyarakat daerah sangat membutuhkan perhatian para pemimpinnya, ada moral disana jika dewan tidak peduli dengan rakyat maka siapa lagi yang peduli?

Begitulah prinsip dasar Jamil dan sejalan dengan pemikiran beliau. Politik praktis bukan hanya soal rancangan strategi dan sistemasi semata namun lebih dari itu diperlukan aksi nyata bersinergi dengan masyarakat agar terciptalah istilah kepemimpinan yang mengayomi di Kota Sibolga.

Tak hanya itu , kita juga melakukan Safari Kerohanian memakmurkan tempat ibadah (Mesjid) , gerakan religius yang ada di Kota Sibolga. Ibadah harus senantiasa kita lakukan tidak boleh tertinggalkan. Bersama rekan Bapak Jamal Pohan dan Ketua BKPRMI Bapak Khairul Mukminin, bersama kami bersafari ke Masjid Budi Sehati dalam rangka memakmurkan tempat ibadah Mesjid seperti yang diserukan Ilahi.


Semoga dengan gerakan ke-rohanian ini semakin mempertebal iman dan taqwa sehingga bisa terus senantiasa dalam lurus niat dan amanah profesi apapun yang Kami tekuni. Aamiin