Hari Ke 3; Ops Zebra Toba, di Sibolga, Pengendara Agar Memakai helm & Masker"

fokusliputan.com_Kapolres Sibolga AKBP Taryono SIK melalui Kasat Lantas Polresta Sibolga Sumatera Utara AKP Suprihanto kepada fokusliputan.com menuturkan; 

Masih banyak masyarakat kita, tidak menggunakan helm dan masker. Namun cara persuasif dan humanis kita lakukan,  demi kenyamanan kita bersama.

Diinformasikan; Polres Sibolga dan Satpol PP Pemko Sibolga hari Rabu 17/11/2021, tepatnya di hari ketiga pelaksanaan   Operasi Mandiri Kewilayahan Zebra Toba serta pencegahan Covid-19,-  

Disampaikan bahwa kegiatan Ops Zebra Toba 2021 dilaksanakan secara persuasif dan humanis, bagi pengendara diminta agar memakai helm dan menggunakan masker.

Satlantas Polres Sibolga, bersama personil Propam Polres Sibolga dan rekan,  dihari ketiga dengan lokasi terminal Sibolga, Jln SM Raja Sibolga. Dalam pantauan, ditemukan para pengendara roda dua roda 3 melintas tidak memakai helm dan masker.

Teguran secara humanis langsung dilakukan pihak Lantas Sibolga, setiap pengendara harus menaati peraturan lalu lintas, baik jauh ataupun dekat.

Lanjut Kasat Lantas Polres Sibolga, AKP Suprihanto;  untuk saat ini melakukan razia ke pengendara dengan memberikan Edukasi untuk mematuhi Protokol Kesehatan.

Selanjutnya; Kasi Humas Iptu R Sormin SAg menambahkan bahwa dalam Ops Zebra Toba 2021 dalam hal ini petugas /personil yang bertugas juga memberikan masker kepada masyarakat yang melintas tidak memakai masker dan kita bagikan masker hari ini ada 200 pcs, dan pemasangan stiker (ayo pakai masker).

Ops Zebra Toba 2021 berlanjut sampai tanggal 28 November 2021. Dan akan memberikan pelayanan terbaik untuk menciptakan rasa simpati kepada TNI-Polri, dan kegiatan penyuluhan tentang penerapan Prokes dan cara aman dalam berlalu lintas.

FOKUS LIPUTAN KHUSUS - OPS ZEBRA TOBA 2021 POLRESTA SIBOLGA; 
Posted By : Beta Simatupang.

www.fokusliputan.com