Kabag Ops Polres Sibolga Kompol Jono, “Razia Protokol Kesehatan, Persuasif dan Edukatif”

fokusliputan.com_Sibolga 


Polres Sibolga Sumatera Utara mengamankan pelaksanaan penertiban, masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan khususnya pemakaian masker. Senin 14 September 2020 yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Sibolga Kompol Jono Sirait,SH.

  

Turut hadir Waka Polres Sibolga Kompol Ronson Sihombing SH, Kasat Sabhara Polres Sibolga, Kasat Lantas Polres Sibolga, Ksb Bin Ops Bag Ops Polres Sibolga, Ksb Humas Polres Sibolga, Kanit Dalmas Polres Sibolga, Personil Kodim 0211/ TT, Personil Polres Sibolga, Personil Sat Lantas Polresta Sibolga, Personil Sat Pol PP, Personil  Dinas Kesehatan dan personil Dinas Perhubungan.



Adapun tempat - tempat yang menjadi lokasi kegiatan tersebut; areal Pintu 1 dan 2 Pasar Sibolga Nauli, persimpangan Jalan Pari ke Jalan Peralihan, Simpang lima Jalan Horas – Ahmad Dahlan, Simpang 4 Bapas Sibolga, Tugu BPDSU.



Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut dilakukan dengan  memberikan tindakan berupa; memberikan teguran secara humanis kepada masyarakat  yang tidak menggunakan masker dengan teguran tertulis mencatat Identitas sesuai KTP. Memberikan masker kepada masyarakat yang tidak menggunakan Masker. 


Cek Suhu badan oleh Dinkes kota Sibolga. Tetap melakukan Persuasif dan Edukatif kepada masyarakat yang pengguna jalan. Menghimbau kepada masyarakat tetap menggunakan masker untuk menghindari dan menjaga agar kelangsungan klaster covid19 tidak menyebar kemana mana.



Diinformasikan juga; pembagian Masker sebanyak 1000 buah dengan rincian. Satu titik berjumlah 40 pcs  X 5 hari total setiap hari = 200 Buah. Kegiatan dilaksanakan selama 5 Hari dengan jumlah 5 X 200 = 1000 buah. Mulai hari Senin tanggal 14 September 2020 hingga Jumat tertanggal 18 September 2020.

FOKUS LIPUTAN KHUSUS
Posted By : Beta Simatupang





www.fokusliputan.com