Laskar Merah Putih Indonesia, "Deklarasi Damai Sambut Pilkada 2020"

fokusliputan.com_Jelang Pilkada Calon Bupati dan Wakil Calon Bupati Kabupaten Tapanuli Selatan Sumatera Utara, Ormas Laskar Merah Putih Indonesia Se-Tapanuli Selatan_LMPI, mengadakan deklarasi damai untuk Pilkada, yang akan diselenggarakan pada 09 Desember 2020 yang akan datang. 

 

Jelang Pilkada Calon Bupati dan Calon Bupati Kabupaten Tapanuli Selatan Sumatera Utara, Ormas Laskar Merah Putih Indonesia se-Tapanuli Selatan mengadakan kegiatan deklarasi damai yang diselenggarakan di desa Pargarutan kecamatan Angkola Timur Kabupaten Tapanuli Selatan. 

Dalam kegiatan ini, turut dihadiri seluruh Markas Cabang Dan Markas Anak Cabang Ormas Laskar Merah Putih Indonesia Se-Tapanuli Selatan, Perwakilan Bupati Tapanuli Selatan, Ketua DPRD Tapanuli Selatan, Teknis Penyelenggara KPU Tapanuli Selatan, dan Ketua Bawaslu Tapanuli Selatan. 



Dalam kegiatan deklarasi ini, Ormas Laskar Merah Putih Indonesia menyatakan ; kesediaan untuk memantau dan menjaga Pilkada Tahun 2020 ini, agar berlangsung Aman dan Damai. Ketua markas cabang Laskar Merah Putih Indonesia juga menghimbau kepada seluruh anggota LMPI, agar tidak anarkis dan menebar sara dan berita Hoax, tegas Abdul Rahman Purba selaku Ketua LMPI Kabupaten Tapauli Selatan. 

  
KPU Teknis Penyelenggara Pemilu_Syawaluddin Lubis mengatakan ; para kandidat yang akan berkampanye baik tatap muka langsung dengan masyarakat ataupun dilapangan terbuka mungkin akan ditiadakan akibat covid19. Setelah selesai mendeklarasikan Pilkada Damai, Ormas Laskar Merah Putih Indonesia, melaksanakan kegiatan misi kemanusiaan. 

fokusliputan.com/SawalRegar/Crew TV