Satu Pasien ODP Asal Kabupaten Madina di Rawat di RSUD Sidempuan

fokusliputan.com_Salah seorang warga Kabupaten Mandailing Natal (Madina) inisial R (26 tahun) berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP) di rujuk ke Rumah Sakit Umum Kota Padang Sidempuan, Sumatera Utara di Jl. FL Tobing, Wek IV, Padang Sidempuan Utara terkait Covid-19 pada pukul 17.00 Wib. Jum'at (10/04/2020). 


Warga Madina yang berrinisial R (26) ini sendiri berasal dari Kecamatan Malintang Kabupaten Mandiling Natal tersebut tiba bersama dua petugas menggunakan ambulan Nopol BK 9839.

Dari informasi yang didapat dari perawat yang mengantarkan pasien, Anwar Supriyadi menuturkan rekam mediknya dan surat rujuk Pasien tersebut  sudah dirawat di RSUD Panyabungan sejak tiba dari Jakarta pada 4 April 2020 dan karena pasien berasal dari daerah yang terpapar Covid-19, maka pasien ditetapkan dengan status ODP, sebut Anwar.

"Pasien dirawat di RSUD Payabungan sejak tiba dari Jakarta 4 April 2020 kemarin dan kini dirujuk ke RSUD Padang Sidempuan yang merupakan Rumah Sakit Rujukan di Tabagsel ini," Kata Anwar.

Dengan kedatangan pasien ODP dari Kabupaten Madina ini, Dirut RSUD Padang Sidempuan, Tetty Rumondang melalui Wakil Direktur ( Wadir ) I Parlindungan Pasaribu mengatakan mengenai perawatannya biasanya diselesaikan dulu rekam mediknya baru lapor sebut Parlindungan Pasaribu Melalui pesan singkat WhatsApp.


Terkait informasi pasien ODP asal Kabupaten madina  Fokusliputan coba hubungi Contak Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pemko Padang Sidempuan sayangnya tidak ada yang angkat teleponnya.

Padahal sesuai ucapan walikota Padang Sidempuan, Irsan Efendi Nasution beberapa waktu lalu saat konfrensi pers menambah layanan saluran informasi di nomor gugus tugas percepatan penanganan Covid -19 dengan No WA/FB 085261785573, ini kata Walikota Padang Sidempuan Irsan Efendi Nasution guna menghindari kabar dan berita Hoax.


fokusliputan.com/Rahmat E.Nst)