Peringatan Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke 64, "22 September 2019, Senam Bersama"

fokusliputan.com_Sibolga

Jadilah pelopor keselamatan berlalu lintas, dan budayakan keselamatan sebagai kebutuhan. Dapat diinformasikan, hari ini Jum'at tertanggal 20 September 2019, sekitar pukul 08.15 Wib pagi, bertempat di lapangan Apel Polresta Sibolga Sumatera Utara berlangsung kegiatan Senam bersama (Olah raga) dalam rangka peringatan Hari Lalulintas Bhayangkara ke - 64 Tahun 2019 Polres Sibolga yang jatuh pada tanggal 22 September 2019. 



Bentuk kegiatan olahraga ini dipimpin oleh instruktur senam Butet Henni LumbanTobing. Turut ikut dalam kegiatan senam ; Wakapolres Sibolga Kompol Sutrisno, SH., Kabag Ren Kompol Kamaludin Nababan.,Kabag Sumda Irianto, SH, Kabag Ops AKP R. Sihombing. SH,  Kasat Lantas AKP. Khairul Akbar Lubis. SH. 



Kasat Sabhara AKP. Agus Adhitama.SE, Kasat intelkam IPTU. Jonel Situmorang, Kasat Binmas IPTU. Daniel Makawangkel,  Kapolsek Selatan IPTU. Bremer Hulu, Kapolsek Sambas IPTU. Roy Panjaitan, Ksb Humas Iptu R.Sormin,S.Ag,  rekan perwira, personil Polres Sibolga, PHL Polres Sibolga, Masyarakat Kelurahan Kota Baringin Sibolga, Siswa/i  SMK Lumut Kabupaten Tapanuli Tengah. 



Informasi yang dapat disampaikan lagi, melalui konfirmasi langsung dengan Iptu R.Sormin,SAg menambahkan untuk saat ini kegiatan senam telah dilaksanakan, kalau berikutnya adalah kegiatan misi kemanusiaan (Donor Darah). 

Diluar konteks diatas, salah satu warga mengatakan “ kartu sim C saya ini kan berlaku tahun 2022, Yang mau saya tanya, kalau berganti kasat apa berganti sim, kekmana nanti itu ? Mendapat pertanyaan masyarakat, fokusliputan.com konfirmasi langsung kepada Iptu R.Sormin,SAg, ditanggapi. 

Iptu R.Sormin,SAG mengatakan; itu SIM Warga masih berlaku. “Tidak harus berganti Kasat Lantas Berganti SIM, Tidak. Yang penting masa berlakunya nya 5 (lima) tahun. Maupun Sim A, Sim  C dan seterusnya, sekali lima tahun ganti. Yang penting masa berlakunya belum habis.