Visi Misi Bupati Sejahterakan Masyarakat “Bibit Cacao Yang Bermutu Untuk Petani”

fokusliputan.com_ Rambung Musara

Semoga dalam bantuan bibit cacao untuk masyarakat Petani dapat mereka budidayakan dengan baik, agar ekonomi warga terus bangkit serta bisa menyambung pendidikan anaknya kejenjang yang lebih tinggi. 

Dinas Pertanian Gayo Lues kembali menyalurkan bantuan 20.000 bibit cacao siap tanam kepada petani. Foto : MDaud_Aceh/fokusliputan.com

Tahun 2018 lalu, telah disalurkan bibit cacao sebanyak 20.000 batang untuk petani di kecamatan  Putri Betung seperti desa Gumpang Lempuh, desa Gumpang Pekan, Uning Pune, Ramung Musara,Putri Betung dan Meloak. 

Distan Gayo Lues Salurkan Bantuan Bibit Cacao. Tahun 2019, Dinas Pertanian Gayo Lues kembali menyalurkan bantuan 20.000 bibit cacao siap tanam kepada petani di wilayah kecamatan Putri Betung. Dalam penyaluran bibit tersebut untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat setempat. 

Karena wilayah kecamatan Putri Betung salah satu daerah sangat berpotensi pengembangan tanaman cacao, bahkan salah satu penghasil cacao terbesar di kabupaten Gayo Lues.  

Petani yang mendapatkan bantuan bibit telah mempunyai lahan siap tanam, karena masyarakat setempat sangat membutuhkan bibit yang bermutu untuk di budidayakan agar penghasilan-nya bisa maksimal untuk memenuhi kebutuhan ekonomi warga. 

Kepada fokusliputan.com_Kepala Dinas Pertanian Perternakan dan Perikanan Gayo Lues, Zakaria,S.Hut,M.hut melalui Kabid Perkebunan Riduan Syah SP menanggapi konfirmasi (Minggu 14/07/2019) menuturkan, untuk tahun ini kita dari dinas Pertanian telah menyalurkan 20.000 batang bibit cacao siap tanam kepada masyarakat Putri Betung.  

Bantuan bibit yang disalurkan, meliputi desa Meloak, desa Rambung Musara dan desa Kute Lengat. Selanjutnya, dalam penyaluran bibit tersebut, para penerima telah mempunyai lahan untuk penanaman-nya.  Itu semua sudah di programkan Bupati Gayo Lues dalam "Visi Misi untuk kesejahteraan masyarakat" kabupaten Gayo Lues.

fokusliputan.com