Millenial Road Safety Festival Sukses, Berikut Tanggapan Kasat Lantas Polres Sibolga

fokusliputan.com_Sibolga

Berlangsung di Lapangan Pelabuhan lama Kelurahan Kota Baringin Sibolga. Ribuan Masyarakat Kota Sibolga menghadiri kegiatan Millenial Road Safety Festival, Minggu, tertanggal 03 Maret 2019, sekitar Pukul 07.00 wib, dengan sesi acara Pembukaan, Doa, Pelepasan peserta Millenial Road Safety Fesival, Kegiatan acara Millenial Road Safety Festival. 

Kasat Lantas Polres Sibolga AKP Binsar P Aritonang,S.Sos "Namun perlu kita ingat bahwa hasil tidak akan
ada tanpa upaya dan salah satunya upaya kita adalah kampanye Road Safety/fokusliputan.com/Beta Simatupang

Turut hadir Walikota Sibolga H. M. Syarfi Hutauruk,MM, Ketua PN Sibolga M.Sagala,SH, Wakil Walikota Sibolga Edi Polo Sitanggang Spi, Kapolres Sibolga AKBP Edwin H Hariandja,SIK, MH, Waka Polres Sibolga Kompol Gunawan HS,S.Sos,MH, Ketua Bhayangkari Cabang Sibolga Ny Titie Edwin H Hariandja, Para Kabag,Kasat,Kapolsek,PA dan pers Polres Sibolga, Unsur SKPD kota Sibolga, Ka OH Pertamina Sibolga, Bhayangkari Cab Polres Sibolga, Para Undangan,Mitra Kerja,  Generasi Millenial sebanyak 2.000 orang, serta Masyarakat Sibolga sebanyak 700 orang. 

Kegiatan acara gerak jalan santai sehat dalam rangka Millenial Road Safety  Festival  kota Sibolga  dilepas oleh Wali Kota H. M. Syarfi Hutauruk,MM  yang didampingi oleh unsur Forkopimda kota Sibolga kemudian senam bersama, pengucapan deklarasi serta penandatangan deklarasi Milenial Road Safety Festival dan Riding Lalulintas. 

Tak hanya itu, kegiatan tersebut turut dimeriahkan marching band sekolah Tri Ratna Sibolga serta pemberian hadiah door Preize dengan hadiah yang menarik. 

Adapun tujuan dilaksanakanya Millenial Road Safety Festival secara serentak di seluruh Indonesia adalah untuk mengurangi angka kecelakaan pada generasi millenial menuju Indonesia Zero Accident. 

“Generasi yang peduli keselamatan berlalulintas, Mendukung sepenuhnya program Kepolisian Negara Republik Indonesia dalam mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran berlalu lintas. Siap menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas” 

Kapolres Sibolga AKBP Edwin H Hariandja SIK, MH, mengucapkan terima kasih dan selamat pagi kepada peserta Millenial Road Safety Festival di kota Sibolga dengan harapan kedepannya untuk dapat mengurangi kecelakaan lalu lintas, untuk itu agar dalam mengemudikan kenderaan lengkapi diri dengan aturan yang sudah ditentukan oleh Undang-Undang, kemudian dilanjutkan dengan pelepasan balon ke udara tanda dimulainya Millenial Road Safety Festival tahun 2019 di kota Sibolga. 


Kapolres Sibolga Edwin H Hariandja SIK, MH melalui Humas Polres Sibolga Iptu R Sormin menuturkan kepada fokusliputan.com, dapat disampaikan hasil yang dicapai dalam kegiatan tersebut “Terselenggaranya rangkaian kegiatan Millenial Road Safety Festival di kota Sibolga yang dilaksanakan secara serentak pada tanggal 03 Maret 2019 di seluruh Negara Kesatuan Republik Indonesia. 

Lanjut Humas, Masyarakat generasi millenial di kota Sibolga sangat antusias serta menyambut positif kegiatan tersebut untuk menuju Indonesia zero accident. Terlaksananya kegiatan Millenial Road Safety Festival tahun 2019 di kota Sibolga dan rangkaian kegiatan terlaksana dengan aman, tertib dan lancar. 


Dalam waktu bersamaan, kepada fokusliputan.com, Kasat Lantas Polres Sibolga AKP Binsar P Aritonang,S.Sos menuturkan ; Jaminan akan tertibnya pengendara dengan kegiatan Festival millennial road safety tidaklah serta merta dan langsung menyeluruh membuat pengendara yang tidak tertib bisa sadar, dan tentunya kegiatan kita dalam mengkampanyekan keselamatan berlalulintas (road safety) akan terus menerus. 

Lanjut Kasat Lantas lagi, “namun perlu kita ingat bahwa HASIL TIDAK AKAN ADA TANPA UPAYA...dan salah satunya upaya kita adalah kampanye ROAD SAFETY. Semoga kedepannya semua menjadi lebih baik menuju ZERO ACCIDENT, dan kita harus sepakat bahwa kita BISA.