Hut Golkar Sibolga ke-53 Tahun 2017 , Sifat Golkar Berjiwa Sosial.

fokusliputan.com_SIBOLGA

Tepat tanggal 21 Oktober 2017 Sabtu, terletak di jalan Diponegoro Sibolga no.46 , segenap Keluarga Besar DPD Partai Golongan Karya Kota Sibolga menyambut prosesi kegiatan Hari Ulang Tahun HUT Golkar yang ke-53. Dengan penuh kekompakan / keakraban sesama simpatisan kader rekan rekan, Pemuda Pemudi Pembaharuan Golkar kota Sibolga terlihat dari Sifat Berjiwa Sosial.

Golkar Yellow famili untuk rakyat. Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Kota Sibolga H.Jamaluddin Pohan, Ketua DPD Partai Golkar Jamil Zeb Tumori,SH, Sekretaris Syuryanti Sidabutar SKM, Bendahara Irwansyah Simanjuntak. Organisasi pendukung Partai Golkar KOSGORO 1957, GEMA MKGR, SOKSI, Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia AMPI, Himpunan Wanita Karya, AMPG Golongan Karya, Majelis Dakwah Islamiyah AM-MDI, DPP Pengajian Al-Hidayah, KPPG Golongan Karya, Satuan Karya Ulama Indonesia, Ikatan Istri Partai Golkar.

Serangkaian sesi kegiatanpun terlaksana dengan baik. Ada 7 (tujuh) event kegiatan yakni kegiatan sosial donor darah bertujuan untuk disumbangkan ke Rumah Sakit Umum melalui Palang Merah Indonesia PMI agar bisa membantu warga apabila masyarakat kurang mampu membutuhkannya.

Berikutnya, event sosial kerohanian dengan mengadakan kegiatan bantuan ke Mesjid dan Gereja. Tenggang rasa (kasih sayang) terhadap Penyantunan anak yatim, kegiatan kebugaran fisik dengan senam massal yang diikuti element masyarakat, mempererat tali persaudaraan stake holder dengan aksi hiburan tarik tambang, sepakbola ria, dan pesan berantai.

Bersama warga, Ketua DPRD Kota Sibolga Jamil Zeb Tumori tampak senang melihat simpatisan kadernya begitu semangat merayakan HUT Golkar. Hal ini terlihat disaat awal dimulainya kegiatan tersebut hingga selesai.

Kepada warga, tokoh masyarakat Jamil Zeb Tumori ini menyampaikan sekitar 25 orang pengurus bersama rekan-rekan mendonorkan darah-nya yang akan kita sumbangkan ke rumah sakit. Tentunya dengan HUT Golkar ini dengan penuh kesederhanaan kita sudah melakukan kegiatan kegiatan sosial, dan kita harus konsisten.

Kepada Fokus Liputan, tokoh masyarakat Jamil Zeb Tumori didampingi Irwansyah Simanjuntak menuturkan dengan konsep Golkar adalah sahabat rakyat maka kami dari Partai Golkar Sibolga yang pada tanggal 20 oktober 2017 berulangtahun yang ke-53, maka Golkar Sibolga melakukan kegiatan sosial diantaranya adalah donor darah. 

Kita berharap kegiatan hari ini, adalah kegiatan program Golkar dari tahun ke tahun, dan juga berharap agar bisa meraih target 5 kursi daerah pemilihan dua (Dapil II) ada tiga kursi, Dapil 1 ada dua kursi.
“ Tanpa pun diperintahkan (DPP Pusat Golkar-red) , seluruh kabupaten partai Golkar dan di kota-kota, partai Golkar melakukan kegiatan kemasyarakatan, dan Golkar itu tumbuh dan berkembang dari rakyat oleh rakyat” ungkap tokoh masyarakat.

Heppi Simanungkalit warga Kecamatan Sibolga Sambas menanggapi positif kegiatan yang dilaksanakan Partai Golkar. Dirinya mengaku bahwa kegiatan mendonorkan darah adalah perbuatan yang mulia, sebahagian dari Amal kita. Itu bernilai positif bila kita kaji dari segi kemanusiaan. Membantu sesama harus berdasarkan keiklasan terlebih mereka sudah menyumbangkan darah-nya, itu harus dijadikan apresiasi yang positif, dan bukan karena ada unsur yang lain (***)