BMKG - Bandar Udara PinangSori- Cuaca Buruk, 2 Pesawat Status Delay

fokusliputan.com_TAPANULI TENGAH

Bandar Udara Dr.Ferdinand Lumban Tobing PinangSori terpaksa menunda keberangkatan pesawat dari jam (jadwal-red) yang sudah ditentukan sebelumnya. Bagi penumpang yang ingin menggunakan jasa penerbangan air, pihak Bandar Udara meminta warga agar memakluminya karena cuaca ekstrim dan berdampak sangat buruk bagi aktifitas jarak pandang pesawat lewat jalur udara. “Penerbangan Anda berada dalam status delay-Anda harus bersabar untuk menunggu sejenak karena jadwal penerbangan Anda sedang ditunda sementara waktu karena sesuatu alasan.” (10/10/2017)

Begitu juga dengan aktifitas para nelayan, akibat cuaca buruk mata pencaharian warga khususnya yang mencari nafkah di laut sangat beresiko terhadap keselamatan, dan minimnya sumber penghasilan dari laut akibat dari ketinggian gelombang lebih dari 2 meter (naik pasang-red). “Gelombang lebih dari 0,1 meter hingga 2,0 meter dapat terjadi di Perairan Kepulauan Nias, areal Sibolga Tapanuli Tengah, tepi pantai Sibolga dan Samudera Hindia barat Kepulauan Nias. Angin diatas perairan Sumatera pada umumnya bertiup dari Barat Laut menuju Timur Laut dengan kecepatan 01 – 15 knot.

Informasi sementara yang diterima fokus liputan dari pihak BMKG Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Pinang Sori Tapanuli tengah Marolop Rumahorbo didampingi Forecaster on duty Sari. Marolop selalu mengingatkan bahwa cuaca ekstrim bisa saja terjadi, agar warga tetap lebih waspada melakukan aktifitas terlebih jangan merusak atau membakar hutan yang akan memicu ketebalan asap.

Kepala Bandara Udara Ambar Suryoko melalui Staf nya Ajudan Pahala mengatakan aktifitas penumpang masih stabil, hanya saja beberapa orang (warga) yang menggunakan jasa air sebahagian membatalkan penerbangannya dikarenakan faktor cuaca.

Lanjut Ajudan Pahala, pesawat air yang menunda keberangkatan karena faktor cuaca ini, ada dua pesawat. Yakni pesawat Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan  7135 dari pukul 11:40 wib diundur (delay) menjadi pukul 17:45. Dan, pesawat air Wings dengan nomor penerbangan 1255 dari pukul 13:50 diundur (delay) menjadi pukul 17:00 wib. Kalau yang lain, berjalan normal. Tidak ada pembatalan penerbangan, hanya saja jam keberangkatannya diundur, guna memastikan kondisi cuaca yang stabil.

Amatan Fokus liputan, tampak beberapa petugas bandar udara memberikan pelayan jasa (payung-red) kepada penumpang, terutama kepada kaum ibu yang menggendong anak kecil, karena hujan. (***)